ARKIFMNEWS

Hadir Secara Langsung di Forum Yasinan, Senior Wartawan NTB Bicara Begini

Sumbawa Barat. Radio Arki – Salah satu wartawan senior Nusa Tenggara Barat (NTB), Agus Talino, memberikan apresiasi terhadap salah satu agenda rutin Pemerintah Daerah Sumbawa Barat, yaitu Forum Pelayanan Setara Inklusif Andalan atau disingkat YASINAN.

Pria yang diketahui sebagai Pimpinan Umum media Suara NTB itu mengatakan bahwa kegiatan Forum Yasinan ini sudah diketahui sejak dulu, tapi baru sekarang bisa menghadiri dan melihat secara langsung interkaksi dalam inovasi pelayanan ini.

“Sebagai orang yang memiliki basic ilmu komunikasi, saya melihat forum ini sangat luar biasa. Saya katakan luar biasa karena disini berlangsung komunikasi dua arah. Dewasa ini banyak masalah yang terjadi dikarenakan persoalan komunikasi,” ungkapnya.

Dengan adanya forum yang memfasilitasi interaksi dengan pimpinan daerah beserta jajarannya, maka permasalahan dapat disampaikan secara langsung. “Langsung ada jawabannya yang tidak berkelok kelok. Sedikit kemungkinan juga terjadinya mis komunikasi,” tambahnya.

Pada tataran implementasinya, sambung dia, tidak terjdi mis antara pimpinan dan bawahan dalam hal tindakan di lapangan. Karena bisa saja terjadi stag dari pimpinan ke bawahan, dimana arahan yang diberikan oleh pimpinan berbeda dengan apa yang  dilakukan bawahan.

“Oleh karenya, forum ini sangat penting. Kita bisa membangun tradisi komunikasi yang baik antara atasan dan bawahan. Kesimpulannya KSB ini keren, ini bisa menjadi modal untuk KSB tambah maju,” tandasnya. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Pastikan Dukungan Ke Alim-Nasir, Ketua Demokrat KSB: Ini Paslon Ideal

ArkiFM Friendly Radio

Pemdes Tepas Sepakat Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H

Dua Kali, Institusi Penegak Hukum Di NTB Terlibat Sengketa Dengan SOMASI NTB

ArkiFM Friendly Radio

You cannot copy content of this page