ARKIFMNEWS

Peringati Maulid Nabi, Kades Manemeng: Mari Teladani Sifat Rasulullah

Sumbawa Barat. Radio Arki – Pelaksanaan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah di Masjid At-Taqwa Desa Manemeng, Ahad (1/10), berlangsung khidmat.

Perayaan hari kelahiran Rasulullah atau Maulid Nabi Muhammad SAW di masjid terbesar di Desa Manemeng tersebut, dihadiri kalangan bapak bapak dan anak anak usia sekolah.

Kepala Desa Manemeng, Kecamatan Brang Ene, Jayadi, SH mengatakan, Maulid kali ini mengangkat tema ‘Kita Wujudkan Keteladanan Hidup Rasulullah dalam Sikap dan Perilaku Sehari-hari’.

“Tema ini memberi pesan mendalam kepada kita semua, agar mengenal lebih dekat junjungan kita Nabi besar Muhammad SAW,” katanya.

Dengan mengenal lebih dekat, kata dia, maka dapat dorongan untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, dan pada akhirnya dapat lebih baik menjalankan perintahnya sekaligus menjauhi larangan-Nya.

“Ketika hal itu bisa kita lakukan, maka yakinlah sikap dan prilaku kita sehari hari dalam bermasyarakat akan lebih baik dan penuh nilai nilai kebaikan,” jelasnya.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, dilaksanakan setiap tahunnnya. Kegiatan yang dilakukan secara rutin, kata dia, bukan sekedar peringatan semata yang dilaksanakan setiap tahunnya. Namun juga menjadi pengingat kepada jamaah untuk terus memperbaiki diri.

“Tahun ini alhamdulillah bisa kita laksanakan dengan penuh khidmat. Saya berharap yang hadir pada acara ini dapat mendengar tausiyah dan mengamalkan apa yang disampaikan penceramah sesuai tuntunan yang diajarkan,” tambahnya.

Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW kali ini diisi dengan tausiyah agama yang disampaikan langsung oleh Ustadz Mufti Imam Suyanto, S.Pd.,MM.Inov. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Angkat Kesejahteraan Pedagang Kecil, Paslon Selly-Manan Bakal Festivalkan Jajanan Lokal

ArkiFM Friendly Radio

Dana Bantuan Masjid Desa Talapiti Ambalawi Diduga Disunat Oknum Pemkab Bima

ArkiFM Friendly Radio

Asops Kasdam IX Udayana Pimpin Apel Gelar Pasukan Pam VVIP

ArkiFM Friendly Radio

You cannot copy content of this page