ARKIFMNEWS

Apresiasi Pelaksanaan TMMD, Kades Batu Putih: Warga Rasakan Perubahan Nyata

Sumbawa Barat. Radio Arki – Pemerintah Desa (Pemdes) Batu Putih mengapresiasi pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang saat ini tengah berlangsung di wilayah mereka. Program yang dimulai sejak 15 Januari 2025 ini diharapkan membawa perubahan nyata bagi masyarakat, khususnya dalam pembangunan infrastruktur desa dan peningkatan kesejahteraan warga.

Kepala Desa Batu Putih, Sahrilludin, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran TNI, khususnya Kodim 1628/Sumbawa Barat, yang telah menjadikan desanya sebagai lokasi pelaksanaan TMMD tahun ini.

“Kami sangat berterima kasih kepada TNI atas program TMMD ini. Ini adalah kesempatan besar bagi masyarakat Batu Putih untuk mendapatkan infrastruktur yang lebih baik dan mendorong peningkatan kesejahteraan warga,” ujar Sahrilludin, usai pembukaan TMMD, Rabu, 19 Februari 2025.

Program TMMD ke-123 di Desa Batu Putih mencakup berbagai pembangunan infrastruktur penting yang berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat, antara lain pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) 5 unit, rehabilitasi masjid, pembuatan sumur bor, serta pembangunan jalan usaha tani sepanjang 1,7 kilometer.

Menurut Sahrilludin, keberadaan TMMD bukan hanya memberikan dampak fisik tetapi juga menghidupkan kembali nilai-nilai sosial di tengah masyarakat, terutama semangat gotong royong.

“Selain pembangunan infrastruktur, program ini juga memperkuat kebersamaan warga. Kami melihat sendiri bagaimana masyarakat dan aparat TNI bekerja sama di lapangan. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga dan memanfaatkan hasil pembangunan ini dengan baik,” tambahnya.

Lebih lanjut, Sahrilludin berharap program TMMD ini dapat terus berlanjut di masa depan di Desa desa lainnya. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan desa yang berkelanjutan.

“Kami berharap ke depan program TMMD terus berjalan dan semakin banyak desa yang merasakan manfaatnya,” tambahnya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk mendukung penuh program ini agar manfaatnya dapat dirasakan secara maksimal, tidak hanya bagi generasi saat ini tetapi juga bagi masa depan Desa Batu Putih.

Dengan adanya TMMD ke-123, diharapkan Desa Batu Putih semakin berkembang dengan infrastruktur yang lebih baik, serta masyarakat dapat menikmati fasilitas yang lebih memadai guna meningkatkan kualitas hidup mereka. (Admin02.RadioArki)

Related posts

Pemdes Tua Nanga Siapkan Rp 171 Juta Untuk Programkan Pestisida Gratis

ArkiFM Friendly Radio

Kecelakaan Tunggal, Dua Bidan Meregang Nyawa

ArkiFM Friendly Radio

Disnakertrans KSB Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H

Leave a Comment

You cannot copy content of this page