ARKIFM NEWS

Pencari Kerja Padati Lokasi Job Fair di KTC

Foto: Tampak salah satu stand perusahaan dipadati ratusan pencari kerja

Sumbawa Barat. Radio Arki – Sebanyak ratusan pencari kerja (Pencaker) memadati lokasi kegiatan job fair, di Kompleks KTC, Sumbawa Barat, Senin (15/8).

Kegiatan Job Fair yang mengangkat tema ‘Job Fair Gotong Royong 2022’ tersebut, akan berlangsung selama dua hari, mulai dari hari Senin, (15/08) hingga hari Selasa, (16/8).

Beberapa perusahaan yang beroperasi di Sumbawa Barat, tercatat berpartisipasi dalam Job Fair kali ini. Para pencari kerja, juga mendapatkan informasi langsung dari perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan.

Bupati Sumbawa Barat, Dr. Ir. H. W Musyafirin, M.M mengatakan, job fair adalah cerminan dari keseriusan Pemerintah, dalam memberikan solusi terhadap para pencari kerja dalam menghadirkan lowongan pekerjaan. 

“Untuk itu, penyelenggaraan perekrutan tenaga kerja harus transparan, satu pintu, dan tindaklanjut yang tidak putus akan komitmen hadirnya ribuan lowongan pekerjaan di kawasan industri Maluk,” tegas Musyafirin.

Lebih lanjut, Musyafirin juga menegaskan bahwa prioritas pencari kerja adalah pencari kerja lokal. Oleh karenanya, dirinya berharap kepada pencaker memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya.

“Semoga perekrutan tenaga kerja ini menguntungkan pencari kerja lokal KSB. Untuk mengantisipasi lonjakan pencaker luar KSB, saya meminta Dukcapil agar tidak mengeluarkan KTP sembarangan,” tandas Musyafirin,” tandasnya.

Seperti diketahui, veberapa perusahaan yang berpartisipasi dalam job fair kali ini seperti, PT.PIL, PT. KTI, PT. JGC, PT. Sangati, PT. Virtus, PT. SBM, PT. G4S, PT. ICM, PT. Major Drill, PT. Kimia Farma, PT. Catur, PT. DKS, PT. MADONA JAYA, PT. ALFARIA, PT. KRIDA, PT. INDOMART, PT. PBU, PT. BANK NTB, YAMAHA dan NSS. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Kades Manemeng Berikan Santunan Bagi Warga Meninggal Dunia

ArkiFM Friendly Radio

Milad ke 74, HMI KSB Gelar Tasyakuran dan Do’a Bersama

ArkiFM Friendly Radio

Gubernur Serukan Gerak Cepat Tangani Kebakaran Batu Rotok

ArkiFM Friendly Radio