ARKIFM

Jumpa Masyarakat Lintas Etnis, Bupati Serukan Jaga Kenyamanan Investasi

Sumbawa Barat. Radio Arki – Bupati Sumbawa Barat Dr. Ir. H. W Musyafirin.,MM menggelar safari Ramadhan di Masjid Nurul Iman Kecamatan Maluk, Selasa (28/3). Berjumpa dengan masyarakat Maluk yang mayoritas lintas etnis tersebut, Bupati berharap dukungan masyarakat untuk sama sama menjaga keamanan dan kenyamanan investor dalam berinvestasi.

“Kita ciptakan terus suasana aman, nyaman dalam berinvestasi. Karena jika investor mengetahui kemanan dan kenyaman yang ada, maka akan datang ke daerah yang kita cintai ini,” katanya.

Selain berharap dukungan masyarakat dalam menjaga iklim investasi, Bupati juga berharap masyarakat menjunjung tinggi nilai nilai toleransi dalam bermasyarakat. Ketika tolerasi dijaga, maka tidak ada perpecahan yang memicu terjadinya hal hal yang tidak diinginkan.

“Mari momentum ramadhan kita gunakan untuk menjaga keadaban dalam kita bertutur kata dan berkomunikasi. Baik komunikasi secara langsung maupun melalui media sosial. Di daerah kita ini dapat kita saksikan ada yang saling hujat, saling sindir, akibat berdiskusi di media sosial,” ungkapnya.

Dijelaskannya, Bupati menjelaskan esensi dari filosopi ‘dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung’.

“Walaupun kita berasal dari mana-mana, kita harus merasa senang tinggal di KSB. Kita yang mengais rezeki, tinggal di KSB, harus bangga menjadi masyarakat KSB. Kalaupun ada hal-hal yang mungkin belum sesuai dengan harapan, kami akan memperjuangkan. Semua masalah akan ditanagani oleh Pemerintah sesuai dengan kewenangan masing-masing,” katanya. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Polres KSB Ringkus 2 Laki Laki dan 1 Perempuan Gunakan Sabu

ArkiFM Friendly Radio

Dishub KSB Siapkan Pelajar Ikuti Lomba Keselamatan Jalan

ArkiFM Friendly Radio

Ratusan Warga Taliwang Antusias Ikuti Vaksinasi di Kodim

ArkiFM Friendly Radio