ARKIFM NEWS

Anggota Koramil Monta Hijaukan Hutan Dengan Pohon Kemiri

Bima. Radio Arki – Sebagai bagian dari komitmen dalam menjaga dan merawat lingkungan hutan. Anggota Koramil Monta melaksanakan penanaman pohon berjenis pohon kemiri, kemarin (10/1). Penanam pohon kemiri ditempatkan diantara tanaman pertanian di So’o Himbi Kecamatan Parado Kabupaten Bima.

Dalam penanaman pohon kemiri tersebut,anggota Koramil Monta turut serta melibatkan puluhan warga Desa Kuta Kecamatan Parado. Penanaman dilakukan berdasarkan kesepakatan warga setempat dan para petani selaku pemilik lahan.

Di selah selah Penanaman pohon, Danramil 1608-07/Monta Mayor Inf Syaharudin menyampaikan bahwa, kegiatan penanaman pohon merupakan tanggung jawab bersama, khususnya warga setempat untuk menghijaukan kembali hutan yang telah gundul.

“Dua bulan kedepan kita bersama-sama akan melihat kembali apa yang kita tanam hari ini,” Ucap Syaharudin.

Ia menambahkan, apabila ada bibit tanaman yang tidak berkembang dengan baik atau mati, maka segera diganti agar pertumbuhan yang sama dengan yang lain.

“Semoga apa yang kita kerjakan hari ini, bermanfaat bagi diri kita, keluarga maupun masyarakat Desa Kuta kedepannya,” Pungkasnya.

Untuk diketahui, penanaman pohon yang dilakukan oleh anggota Koramil Monta dan sejumlah masyarakat berjumlah 350 pohon bibit kemiri. Dalam penanaman pohon tersebut juga turut dihadiri Camat Parado, Kepala Desa Kuta dan tim peduli hutan lindung. (M Arif. Radio Arki)

Related posts

Polisi Amankan Miras Berbagai Jenis di Maluk

ArkiFM Friendly Radio

KSB Dapat Penghargaan Nasional Atas Penerapan Intergrasi Pelayanan Kesehatan

ArkiFM Friendly Radio

Pria di Maluk Ini Nekat Curi Isi Toko Bangunan

ArkiFM Friendly Radio

Leave a Comment