ARKIFM NEWS

Pemakaman di KSB Bakal Diijadikan Sebagai Objek Wisata

 

Sumbawa Barat. Radio Arki- Kepala Bidang pemakaman dan Kepahlawanan, Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa Barat, Nurdin, S.Pt mengungkapkan akan melakukan pendataan terhadap semua pemakaman yang ada di Kabupaten Sumbawa Barat, di masing-masing Kecamatan dan Desa. Karena ada rencana untuk menjadikan beberapa tempat yang dikenal seram itu menjadi objek wisata.

“ada banyak di daerah lain yang menjadikan pemakaman tempat wisata. Jadi tidak usah dianggap angker atau seram. Dan itu tergantung bagaimana tempat itu ditata dan dibuat nyaman. Hal itu bisa saja dilakukan di Sumbawa Barat,” ungkapnya, kepada www.arkifm.com, Rabu (11/1) siang tadi.

Sumbawa Barat belum mempunyai lokasi untuk pemakaman pahlawan, lanjutnya, dan rencana ini bisa saja dihubungkan dengan program untuk menjadikan pemakaman sebagai tempat wisata. Karena ada daya tarik wisata terhadap pemakaman pahlawan pada beberapa daerah tertentu. Dan di Sumbawa Barat diharapkan hal tersebut juga bisa dilakukan, dengan harapan bahwa akan semakin memperkuat kecintaan atau pengetahuan sejarah terhadap generasi penerus.

“bukan hanya pemakaman pahlawan. Tetapi kita ingin pemakaman tidak cendrung dikenal angker apalagi menakutkan, terutama makam pahlawan. Untuk itu menjadikan objek wisata tempat pemakaman bukan suatu hal yang mustahil dan mengada-ada,” timpalnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, berdasarkan data yang telah dihimpun, pihaknya menemukan ada banyak pemakaman tidak layak di beberapa desa. Jadi diharapkan beberapa tempat pemakaman tersebut bisa terlebih dahulu diperbaiki atau dibuat baru pada tempat yang berbeda. Selanjutnya pemerintah akan melakukan pelestarian dan menyiapkan peralatan pemakaman pada setiap pemakaman yang ada tersebut.

“kita data, baru nanti kita berikan alat dan bilaperlu kita perbaiki. Tetapi kita akan berikan perhatian dulu kepada pemakaman yang sudah tidak layak, itupun kita akan lihat ketersedian anggaran kita di APBD,” tukasnya. (AB-ArkiRadio)

Related posts

Dinas PUPR KSB Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H

ArkiFM Friendly Radio

MXGP di Samota Akan Masuk Calender Event Nasional dan Internasional

Dishutbuntan Tidak Tahu Sumber Anggaran Pembuatan Taman di Seputaran KTC

ArkiFM Friendly Radio

Leave a Comment