NEWS

Sadis, Dari Gadai Motor, Hingga Nyawa Melayang

Foto: Korban sudah dalam kondisi meninggal dunia. (Ist)

Sumbawa Barat. Radio Arki – Sungguh naas nasib yang menimpa Subhan, Warga Lingkungan Tanakakan Kelurahan Menala. Senin sore (11/1), Subhan atau korban pembunuhan menghembuskan nafas terakhirnya setelah berkelahi dengan pelaku, karena mengalami sejumlah luka berat di bagian kepala, leher dan perutnya.

Kapolres KSB melalui Paur Subbag Humas, IPDA Edi Sobandi Adireja, dalam keterangan resminya kepada arkifm.com senin malam, mengatakan bahwa keempat pelaku sudah diamankan ke Mapolres Sumbawa Barat. Keempat pelaku tersebut diantaranya Husni Thamrin alias Nick, Jayadi, Komang dan Cae.

Kronologis pembunuhan terjadi, bermula saat korban dan Erik jam 17.00 Wita mendatangi rumah Nick untuk memgambil sepeda motor miliknya yang sebelumnya telah digadaikan. Keduanya meminta untuk mengabil sepeda motor tersebut, sembari membawa sebilah pisau. Tak terima dengan cara tersebut, akhirnya terjadi cekcok antara Nick dengan korban dan Erik. Merasa situasi tidak memungkinkan untuk membawa sepeda motor, korban dan Erik akhirnya pulang.

“Tersinggung dengan cara korban dan Erik membawa pisau yang berujung adu mulut. Nick akhirnya menghubungi Jayadi, Komang dan Cae untuk meminta datang ke rumahnya. Kepada ketiga temannya, Nick memberitahu bahwa ada yang mau membunuhnya. Dan keempatnya pun bersepakat mendatangi rumah korban dengan membawa pisau”, ungkapnya.

Sesampai dirumah korban, korban sedang berada di atas mobil Chevrolet di depan rumahnya. Nick pun langsung menghampiri korban. Keduanya kembali cekcok dan berduel dengan kondisi sama sama memegang sebilah pisau, namun tidak ada yang sampai terkena sabetan. Jayadi yang melihat pertarungan tersebut ikut membantu. Merasa terdesak, korban berlari menghindari perkelahian.

“Korban berlari ke belakang rumah warga. Namun naas, korban terjatuh dan Nick langsung menebas beberapa bagian kepala Korban. Korban pun seketika tersungkur dan langsung meninggal dunia ditempat”, jelasnya.

Dari luka yang dialami korban, terdapat luka sobek di bagian kepala, luka sobek dibagian leher belakang, luka sobek di bagian belakang kepala, luka tusuk dibagian dada sebelah kiri dan sebelah kanan, luka tusuk sebanyak 2 tusukan dibagian perut sebelah kiri, serta mengalami luka sobek di tangan sebelah kiri dan kanan.

Berdasarkan laporan dari warga, polisi bergerak cepat. Keempat pelaku langsung diamankan ke Mapolres Sumbawa Barat, bersama sejumlah barang bukti berupa dua buah pisau masing masing berukuran 17 dan 15 Cm. Selain dari itu, barang bukti lainnya berupa pakaian korban dengan bercak darah juga turut diamankan. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Ditegur Saat Minum Alkohol, Pria di Dompu Bacok Kakak Kandungnya

ArkiFM Friendly Radio

Pemdes Tepas Sepakat Bagikan Sejumlah Bantuan Pertanian

Pengebom Ikan Ditangkap di Selat Alas

ArkiFM Friendly Radio