Foto: Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan, Bappeda dan Litbang KSB, Ikramawansyah, ST.,MT. (Ist)
Sumbawa Barat. Radio Arki – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengabdian (Bappeda dan Litbang) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), melaksanakan lomba penelitan tahun 2021. Lomba penelitian dengan tiga kategori yakni, Karya Tulis Ilmah Remaja (KTIR), Penelitian Tindakan Kelas (PTK), serta Penelitian Umum Eksak dan Non Eksak tersebut, dilaksanakan setelah tahun sebelumnya terkendala digelar akibat pandemi Covid-19.
“Tahun ini kembali kita laksanakan dan antusiasme peserta cukup tinggi, baik dari pelajar SMA, guru, dosen, hingga kalangan masyarakat umum,” ujar Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan, Bappeda dan Litbang KSB, Ikramawansyah, ST.,MT kepada arkifm.com, Selasa (20/4).
Dalam lomba penelitian, kata Ikram, Bappeda dan Litbang KSB menggandeng Lembaga Riset, Publikasi dan Pengabdian kepada Masyarakat (LRP2M) Universitas Cordova Indonesia. Bersama LRP2M, pihaknya juga sudah melakukan sosialisasi ke sekolah sekolah. Sosialisasi dilakukan, sekaligus mendorong agar minat kepesetaan lomba penelitian terus meningkat. Dengan demikian, ikhtiar agar terus mendorong terciptanya inovasi dalam pembangunan daerah bisa dimaksimalkan.
“Kami disini sebagai wadah atau pintu gerbangnya saja. Harapan kami, seluruh instansi di KSB mampu menyambut dengan baik, bahkan bila perlu dibina langsung hasil penelitian dari peserta. Bahkan bila perlu dilegalkan, sebagai bentuk legalisasi kekayaan intelektual,” jelas pria yang juga sekretaris Dewan Riset Daerah KSB itu.
Kesempatan untuk berpartisipasi pada lomba penelitian, kata Ikram, sangat terbuka lebar bagi peserta yang sebelumnya sudah pernah mengikuti lomba penelitian ini. Ketika nanti menjuarai lomba penelitian tangkat kabupaten peserta bisa berjuang di tingkat provinsi bahkan nasional.
“Siapa tau bisa juara, bisa ikut ke jenjang berikutnya. Kami dari Bappeda dan Litbang terus mendorong agar transfer pengetahuan, dan kolaborasi kemampuan dari latar belakang keilmuan dan pengetahuan yang berbeda, terus menggeliat melalui lomba penelitian,” Imbuh Ikram .
Ikram juga menuturkan bahwa, sebenarnya di tahun 2021 dapat melebarkan perlombaan ke Kabupaten Sumbawa. Namun, akibat pandemi Covid-19 rencana tersebut terpaksa diundur ke tahun depan.
“Kami sudah berkomunikaasi dengan Universitas Samawa dan Universitas Teknologi Sumbawa. Alhamdulillah responnya bagus. Kalau jadi di tahun depan dan tidak ada kendala lagi, peserta dari luar daerah kami minta untuk melakukan penelitian di KSB. Setelah itu, hasil penelitiannya menjadi milik KSB,” Kata Ikram.
Selain melebarkan sayap ke Kabupaten Sumbawa, pada tahun depan Bappeda dan Litbang juga akan menyiapkan lomba khusus bagi Instansi di lingkup Kabupaten Sumbawa Barat.
“Kita tidak tahu, pasti dari setiap instansi memiliki kelebihan masing-masing. Harapannya kedepan, dinas juga dapat mengikuti perlombaan yang diberikan untuk melakukan penelitian dan pengembangan. Hasil dari penelitiannya adalah dapat melayani masyarakat dengan mudah sesuai tugas dan fungsinya,” tukas Ikram. (Enk/Val. Radio Arki)