ARKIFM

Komitmen Layani Masyarakat, Pelayanan Adminduk Sehari Selesai

Sumbawa Barat. Radio Arki – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) menegaskan komitmennya untuk memberikan pelayanan yang cepat dan efisien dalam administrasi kependudukan.

Dalam upaya tersebut, Dukcapil KSB memastikan bahwa pelayanan Adminduk, yang mencakup Kartu Tanda Penduduk (KTP) akta kelahiran, dan dokumen lainnya dapat selesai dalam satu hari.

Hj. Lenny Tovani, S.Pd., MM, Sekretaris Dukcapil KSB, menyatakan bahwa pelayanan Adminduk yang selesai dalam satu hari adalah hasil dari peningkatan proses dan efisiensi di seluruh tahapan pelayanan.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang cepat dan berkualitas kepada masyarakat KSB. Dengan penerapan berbagai strategi efisiensi, kami berhasil menyusun sistem yang memungkinkan selesainya proses Adminduk dalam satu hari,” ungkapnya,Jumat (20/10/2023).

Menurut dia, faktor kunci keberhasilan dalam pelayanan Adminduk sehari selesai adalah perbaikan sistem pengolahan data dan peningkatan koordinasi antarpetugas.

“Kami terus berupaya meningkatkan sistem agar proses pelayanan semakin efisien. Selain itu, koordinasi yang baik antara petugas internal Dukcapil dan dukungan dari instansi terkait juga berkontribusi besar dalam mencapai target pelayanan sehari selesai,” tambahnya.

Dalam menjawab tingginya permintaan masyarakat terhadap pelayanan Adminduk, Hj. Lenny menyatakan bahwa Dukcapil KSB berusaha untuk terus beradaptasi.

“Kami selalu terbuka terhadap masukan dan saran dari masyarakat untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan. Pembaruan dan inovasi terus dilakukan untuk menciptakan pelayanan yang lebih baik dan responsif,” tuturnya. (Enk. Radio Arki)

Related posts

RSUD Asy-Syifa’ Sumbawa Barat Mengucapkan Selamat Hari Kesehatan Nasional

ArkiFM Friendly Radio

Wapres Puji Kinerja Satgas Terpadu Rehab Rekon

ArkiFM Friendly Radio

Pemda Ajak Kemenag KSB Bersinergi Berantas Riba

ArkiFM Friendly Radio