Keterangan : Kepala PLN Unit Pelaksana Pembangkit Tambora, Dody Rizky dan Ketua yayasan Cahaya Batu Putih saat sedang serah terima bantuan.
Sumbawa Barat, 20 Desember 2023— Perusahaan Listrik Negara (PLN) melalui Unit Pelaksana Pembangkitan Tambora, Kabupaten Sumbawa Barat, 20 Desember lalu menyerahkan bantuan berupa Pembangunan lokal gedung Taman Kanak Kanak (TK) dan Rumah Baca di Desa Batu Putih, kecamatan Taliwang.
Dalam keterangan pers yang diterima media ini, Rabu 27 Desember sore tadi, otoritas PLN Unit Pelaksana Pembangkit Tambora, Dody Rizky menerangkan pembangunan itu dibangun berdasarkan pemanfaatan limbah FABA (fly ash dan bottom ash) atau yang merupakan sisa dari pembakaran batu bara di PLN setempat.
“ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial kami (PLN). Jadi kami merasa terhormat dapat berkontribusi dalam mendukung pendidikan di Masyarakat Batu Putih. Semoga TK IT dan Rumah Baca Imam Syafii ini menjadi wadah untuk anak-anak Desa Batu Putih belajar sejak dini sehingga meningkatkan kualitas Pendidikan untuk generasi penerus,” ujarnya.
Penyerahan bantuan tersebut diberikan kepada Yayasan Cahaya Batu Putih yang merupakan yayasan yang bergerak di bidang sosial dan pendidikan di Desa Batu Putih. Kegiatan yang dilaksanakan secara sederhana ini dihadiri langsung oleh stakeholder terkait, diantaraya Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kab. Sumbawa Barat dan Kepala Desa Batu Putih.
Sementara itu, dalam acara serah terima bantuan tersebut, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip setempat, Abdul Muis mengatakan bahwa, pihaknya sangat mengapresiasi dukungan PLN dalam menjadikan literasi sebagai bagian dalam program tanggung jawab sosial.
“Ini bisa menjadi wadah untuk anak-anak generasi penerus dalam meningkatkan minat baca khususnya anak-anak di Desa Batu Putih. Jadi kami sangat bertima kasih atas dukungan ini,” pungkasnya. .
Senada dengan Kepala Dinas Perpustkaan dan Arsip kabupaten Sumbawa Barat, ketua Yayasan Cahaya Batu Putih, Hasan Al-Bashri mengatakan bahwa bantuan itu memang sangat dibutuhkan oleh pihak sekolah, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada pihak PLN yang telah mau peduli dengan yayasannya.
“semoga dengan bantuan ini, upaya yang merupakan tujuan dari yaysan ini yaitu untuk memperbaiki kualitas Pendidikan untuk anak-anak kami di Desa Batu Putih dapat terwujud. Semoga bantuan ini dapat membawa keberkahan dan menjadi amal ibadah untuk kita semua,”ujarnya
Selain menggelar acara serah terima bantuan, pada saat yang bersamaan pihak Yayasan juga menggelar wisuda para tahfiz Quran dari Taman Baca Quran Imam Syafii. Dalam acara itu, pihak Perusahaan juga memberikan apresiasi kepada siswa dan berharap dapat terus memanfaatkan fasilitas tersebut dengan baik. (Advertorial. Radio Arki)
PLN Serahkan Bantuan Pembangunan TK IT dan Rumah Baca di Kabupaten Sumbawa Barat
Sumbawa Barat, 20 Desember 2023— Perusahaan Listrik Negara (PLN) melalui Unit Pelaksana Pembangkitan Tambora, Kabupaten Sumbawa Barat, 20 Desember lalu menyerahkan bantuan berupa Pembangunan Taman Kanak Kanak (TK) dan Rumah Baca di Desa Batu Putih, kecamatan Taliwang.
Dalam keterangan pers yang diterima media ini, Rabu 27 Desember sore tadi, otoritas PLN Unit Pelaksana Pembangkit Tambora, Dody Rizky menerangkan pembangunan itu dibangun berdasarkan pemanfaatan limbah FABA (fly ash dan bottom ash) atau yang merupakan sisa dari pembakaran batu bara di PLN setempat.
“ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial kami (PLN). Jadi kami merasa terhormat dapat berkontribusi dalam mendukung pendidikan di Masyarakat Batu Putih. Semoga TK IT dan Rumah Baca Imam Syafii ini menjadi wadah untuk anak-anak Desa Batu Putih belajar sejak dini sehingga meningkatkan kualitas Pendidikan untuk generasi penerus,” ujarnya.
Penyerahan bantuan tersebut diberikan kepada Yayasan Cahaya Batu Putih yang merupakan yayasan yang bergerak di bidang sosial dan pendidikan di Desa Batu Putih. Kegiatan yang dilaksanakan secara sederhana ini dihadiri langsung oleh stakeholder terkait, diantaraya Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kab. Sumbawa Barat dan Kepala Desa Batu Putih.
Sementara itu, dalam acara serah terima bantuan tersebut, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip setempat, Abdul Muis mengatakan bahwa, pihaknya sangat mengapresiasi dukungan PLN dalam menjadikan literasi sebagai bagian dalam program tanggung jawab sosial.
“Ini bisa menjadi wadah untuk anak-anak generasi penerus dalam meningkatkan minat baca khususnya anak-anak di Desa Batu Putih. Jadi kami sangat bertima kasih atas dukungan ini,” pungkasnya. .
Senada dengan Kepala Dinas Perpustkaan dan Arsip kabupaten Sumbawa Barat, ketua Yayasan Cahaya Batu Putih, Hasan Al-Bashri mengatakan bahwa bantuan itu memang sangat dibutuhkan oleh pihak sekolah, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada pihak PLN yang telah mau peduli dengan yayasannya.
“semoga dengan bantuan ini, upaya yang merupakan tujuan dari yaysan ini yaitu untuk memperbaiki kualitas Pendidikan untuk anak-anak kami di Desa Batu Putih dapat terwujud. Semoga bantuan ini dapat membawa keberkahan dan menjadi amal ibadah untuk kita semua,”ujarnya
Selain menggelar acara serah terima bantuan, pada saat yang bersamaan pihak Yayasan juga menggelar wisuda para tahfiz Quran dari Taman Baca Quran Imam Syafii. Dalam acara itu, pihak Perusahaan juga memberikan apresiasi kepada siswa dan berharap dapat terus memanfaatkan fasilitas tersebut dengan baik. (Advertorial. Radio Arki)