ARKIFM

Gedor Kantor Desa Seteluk Tengah, Warga Minta Kadus Jaro Diganti

Sumbawa Barat. Radio Arki – Puluhan warga dusun Jaro Desa Seteluk Tengah Kecamatan Seteluk, menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Desa Seteluk Tengah, Jumát (17/1). Dalam aksi yang berlangsung tertib tersebut, massa aksi mendesak Pemerintah Desa Seteluk Tengah agar menurunkan Kepala Dusun Jaro, karena dinilai tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

“Kami minta kepada Kades Seteluk Tengah agar menurunkan Kepala Dusun Jaro. Hal itu mengingat, kinerja Kepala Dusun Jaro yang tidak berperan aktif kepada masyarakat di dusunnya,” tegas Korlap Aksi, Ramli dalam orasinya.

Permintaan agar digantikannya Kepala Dusun Jaro bukan tanpa alasan, Ramli kembali menuding bahwa, Kepala Dusun Jaro tidak mampu melihat warganya dalam kacamata yang sama. Hal tersebutlah yang membuat warga di Dusun Jaro seperti terkotak kotak, bahkan sebagian merasa dianaktirikan.

Foto : Korlap Aksi, Ramli (Baju Merah) saat menyampaikan aspirasi mewakili masyarakat Dusun Jaro. (Doc. Arkifm)

Massa aksi yang menggelar demonstrasi diterima langsung Kepala Desa Seteluk Tengah, Jaya Putra. Kades Jaya Putra, kemudian mempersilahkan masa aksi untuk berdialog di Aula Kantor Desa Seteluk Tengah.

“Saya berharap kedatangan saudara kesini menyampaikan aspirasi sesuai dengan keinginannya. Kami selaku Pemerintah Desa tetap melayani saudara. Namun, kami juga berharap kita semua mampu menjaga kondusifitas, serta menyampaikan aspirasi secara santun dan damai,” ujar Kades Jaya, mengawali dialog.

Dalam kesempatan tersebut, Ramli kembali menegaskan bahwa Ikhwal kedatangan masyarakat Dusun Jaro dan ke Kantor Desa, mendesak agar Kadus Jaro diberhentikan dari jabatannya.

“Mohon kebijaksanaannya pak kades agar kasus Jaro diberhentikan. Dengan digantinya kadus Jaro, maka diharapkan peran Kadus di tengah masyarakat mampu dirasakan kehadirannya,” terang Ramli.

Mendengar aspirasi masyarakat Dusun Jaro, Kades Jaya dengan sigap langsung mendiskusikan keinginan masyarakat Dusun Jaro dengan perangkat Desa lainnya.

“Jadi hasilnya untuk sementara ini, sekarang dia (Kadus Karo,red) diberhentikan dan sudah tidak menjabat sebagai kadus,” tegas kades

“Saya sebagai Kepala Desa, InsyaAllah akan segera mungkin membentuk panitia penyeleksi untuk Kadus Jaro. Berikan kami waktu 2-3 hari. Nanti setelah terbentuk panitianya baru, kami akan mengumumkan kepada masyarakat untuk segera mencalonkan diri. Silahkan anda berkompetisi, silahkan anda berloby-loby di dalam masyarakat,” tandas Kepala jaya. (Ros. Radio Arki)

Related posts

Menko Luhut: Media Elektronik Tidak Boleh Menjadi Penyebar Berita Hoax

ArkiFM Friendly Radio

Menala Wakili Sumbawa Barat Ikuti Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi

ArkiFM Friendly Radio

Pembangunan Pendopo Bupati Merupakan Amanat PP 109 tahun 2000

Leave a Comment