ARKIFM NEWS

Pengunjung Diminta Jaga Keindahan Bendungan Bintang Bano

Sumbawa Barat. Radio Arki – Menyusul adanya sorotan dari warga terkait dengan kondisi Bendungan Bintang Bano pasca diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa Barat Amar Nurmansyah, ST., M.Si. mengimbau kepada seluruh pengunjung agar dapat menjaga keindahan dan kebersihan Bendungan Bintang Bano.

Memang tidak bisa dipungkiri bahwa, pengunjung yang berdatangan ke Bendungan Bano kadang tidak memperhatikan kebersihan. Semenjak selesai diresmikan, berbagai macam kalangan datang berkunjung, datang untuk menikmati keindahan alam di sekitar Bendungan Bintang Bano, dan sekaligus berfoto selfie di beberapa titik yang menjadi icon Bendungan Bintang Bano.

Selain datang berkunjung, ada juga yang berdatangan untuk mancing. Hal tersebut juga menjadi arahan Sekda kepada seluruh masyarakat KSB, agar jangan dulu melakukan aktifitas memancing, karena dikhawatirkan terjadi kecelakaan, berhubung saat ini belum ada fasilitas pengamanan di areal Bendungan Bintang Bano.

“Tolong kepada masyarakat, juga Kepala Desa Bangkat Monte agar dapat mengambil peran. Masyarakat pengunjung agar dapat menjaga kebersihan, keindahan dan kenyamanan di Bendungan Bintang Bano. Demikian para pemancing, jangan dulu melakukan aktifitas memancing, karena khawatir terjadi apa-apa, disana belum ada fasilitas pengamanan dan keselamatan”, ungkap Sekda, dalam forum Yasinan, Kamis (20/1).

Related posts

Ambil Alih, Warga Segel Tambang Seloto

ArkiFM Friendly Radio

Ruang Rawat Inap RSUD Asy-Syifa’ Akan Direhab, Telan Anggaran 3,4 Miliar

ArkiFM Friendly Radio

Kasat Pol PP KSB Temukan Motor Dinas Di Tempat Hiburan Malam

ArkiFM Friendly Radio