ARKIFM NEWS

H. Yusfi Khalid Kembali Nahkodai DPD PPNI KSB

Foto: Ketua DPD PPNI KSB usai dikukuhkan

Sumbawa Barat. Radio Arki – H. M. Yusfi Khalid, A.Md. Kep., SKM kembali menahkodai DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Sumbawa Barat, untuk masa bhakti 2022-2027.

Terpilihnya H. M. Yusfi Khalid untuk periode kedua ini, berdasarkan hasil Musyawarah Daerah (MUSDA) Ke-IV DPD PPNI KSB, yang digelar di aula lantai 3 Gedung Sekretariat Daerah KSB, Sabtu (6/8).

Usai ditetapkan oleh pimpinan sidang berdasarkan hasil pemilihan dari 37 utusan yang memiliki hak pilih, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pelantikan langsung Ketua DPD PPNI KSB terpilih.

Ketua DPD PPNI KSB, H. M. Yusfi Khalid, A.Md.Kep.,SKM dalam sambutannya mengatakan, terpilihnya kembali dirinya menahkodai PPNI KSB merupakan atas izin Allah SWT.

“Tidak ada sehelai daun pun yang berguguran selain atas izin Allah. Semua Allah yang atur, sehingga saya sudah siap jika pun tidak terpilih artinya saya diminta berkontribusi dengan cara lain, dan jika terpilih pun atas izin Allah,” kata H. Yusfi, sapaan akrab pria yang kini menjabat sebagai Kabag Kesra tersebut.

Dalam menjalankan roda roda organisasi PPNI KSB, H. Yusfi berharap dukungan semua pihak dalam memajukan perawat di KSB.

“Jika kemarin bertahap penataan internal dan sistem organisasi, maka periode ini akan melanjutkan sesuai amanah visi PPNI, menjadi organisasi profesi yang disayangi anggota, dicintai pemerintah dan diperhitungkan organisasi lainnya,” kata H. Yusfi.

Sementara itu, Ketua DPW Provinsi NTB, H. Muhir menyampaikan harapannya kepada ketua terpilih untuk melanjutkan pengawalan pada perawat yang akan melanjutkan pendidikan, termasuk bersinergi dengan Pemerintah Daerah.

“Implementasi semangat MUSDA ini harus menjadi semangat untuk memajukan PPNI yakni dari perawat, oleh perawat dan untuk perawat,” tukas H. Munir.

Seperti diketahui, kegiatan MUSDA kali ini mengangkat tema “Bangkit Bersama, Kokohkan sinergitas Perawat Bersama Masyarakat Sehat menuju KSB Baik dan Sejahtera”. Dengan mengusung konsep Zero Waste, sehingga peserta sidang baik pembukaan maupun sidang musda dibekali dengan Tumbler yg siap pakai serta galon air untuk isi ulang.

Sebelumnya juga, Pra MUSDA diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari Lomba-lomba untuk para perawat, survey perawat inspiratif, serta senam sehat bersama perawat di lapangan graha fitrah. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Tampilkan Beragam Kreativitas, Halal Bihalal Desa Santri Meriah

ArkiFM Friendly Radio

Wabup Berharap Tradisi ‘Sandeka Dilao’ Terus Dipelihara Sebagai Perekat Persatuan

ArkiFM Friendly Radio

Posyandu Prima Jadi Role Model di Sumbawa Barat

ArkiFM Friendly Radio