Sumbawa Barat. Radio Arki – Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin, S.T menerima jemaah haji KSB di Pendopo KSB, Kamis sore (29/08). Sebelum memberi sambutan, Wabup menyampaikan salam ta’zim dari Bupati yang tidak berkesempatan hadir menerima jamaah haji karena melaksanakan tugas di Bogor, Jawa Barat.
Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan selamat datang ke tanah air, KSB kepada jamaah haji. Jamaah haji telah melaksanakan perintah Allah SWT. Membersihkan diri di hadapan Allah SWT di tanah suci. Semoga kesalahan yang telah lalu telah dibersihkan oleh Allah SWT dan mendapat haji yang mabrur.
“Kami berterimakasih kepada jamaah haji, karena kami yakin tanpa dikasi tahu jamaah haji telah mendoakan kami, pemimpin KSB, masyarakat dan daerah untuk semakin baik, sejahtera dan lebih beriman kepada Allah SWT. Selamat datang di tanah air di tanah Pariri Lema Bariri,” kata Wabup.
Pejabat Kantor Kementerian Agama KSB dalam laporannya menyampaikan, jumlah Jemaah Calon Haji KSB yang diberangkatkan sebanyak 126 orang. Jamaah haji KSB yang tiba pada sebanyak 122 orang. Empat jamaah haji lainnya mengalami sakit. Satu masih berada di Makkah, dirawat di Rumah Sakit King Abdullah atas nama H. Irwansyah Bin Abdul Fatah. Sementara tiga lainnya setibanya di Bandara Internasional Lombok dirujuk ke RSUP NTB, dua orang dari Jereweh dan satu orang dari Brang Ene.
Usai memberikan sambutan, Wabup bersalaman dengan para jamaah haji didampingi pejabat yang hadir, mulai dari Kapolres Sumbawa Barat, Dandim 1628/Sumbawa Barat, Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Taliwang, Ketua TP-PKK KSB Ibu Hj. Hanipa W Musyafirin, S.Pt, Ketua GOW KSB Ibu Neny Apriati Fud Syaifuddin, Ketua DWP KSB dan sejumlah Kepala OPD. Suasana Pendopo penuh tangis dan haru dari para jamaah haji dan keluarga yang menjemput. (Enk. Radio Arki)