ARKIFM NEWS

Tingkatkan Kamtibmas, Polres KSB Gelar Anev Bulanan

Sumbawa Barat. Radio Arki – Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) menggelar Anev bulan Desember 2019, sebagai bagaian dari evaluasi ganguan kamtibmas bulan Oktober hingga November tahun 2019, di Aula Endra Dharmalaksana Polres Sumbawa Barat, kemarin (2/12).

Dihadapan jajaran Polres KSB, Kapolres AKBP Mustofa, S.Ik.,MH menyampaikan beberapa poin evaluasi dan proyeksi, terkait Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres KSB.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyampaikan apresiasi kepada semua jajaran Polres KSB atas tertibnya pelaksanaan Pilkades serentak yang digelar pada bulan Oktober 2019. Tak hanya itu, Kapolres juga menyinggung proses tahapan Pilkada dengan segala persiapan pengamanannya.

“Alhamdulillah dan terimakasih atas pelaksanaan Pilkades serentak oleh 23 desa yang berjalan lancar dan aman. Selanjutnya kita akan menghadapi Pilkada Bupati dan Wakil Bupati pada tahun 2020 mendatang”, ujar Kapolres.

“Tahapan pelaksanaan Pilkada telah dilaunching oleh KPU. Kita fokus pelaksanaan Pilkada 2020 yang mana baru satu Balon Bupati dan Wakil Bupati yang telah mendaftarkan diri yaitu Dr H. W Musyafirin, ST.,MM dan Fud Syaifuddin, ST,” tambah Kapolres.

Selain menyentil soal Pilkada KSB, Kapolres juga menyampaikan beberapa kasus kriminal yang telah ditangani oleh Polres KSB.

“Adanya kasus yg menonjol di Kecamatan Seteluk, yaitu curas. Dimana kita telah melakukan penangkapan pelaku curas. Kemudian terkait dengan penanganan perkara, diharapkan dapat ditangani dengan baik dan cek betul SP2HP. Selanjutnya, untuk kasus pencurian dana gempa di Kecamatan Brang Rea, telah ditangani oleh Polsek Brang Rea,” beber Kapolres.

Selain menyampaikan evaluasi terhadap kinerja jajaran Polres KSB, Kapolres juga mengingatkan untuk proyeksi kedepannya. Mulai dari patroli di jam rawan, penindakan pelanggaran lalu lintas dengan mengedepankan senyum sapa salam, hingga arahan agar anggota tidak terlibat narkoba.

“Diharapkan anggota tidak terlibat dengan Narkoba,” tegas Kapolres.

Diakhir sambutannya, Kapolres mengingatkan terkait anggaran 2019 segera masuk di Bensat. “Tanggal 5 Desember sudah masuk di Bensat dan besok saya akan menerima DIPA anggaran 2020,” tukas Kapolres. (Enk. Adv/Radio Arki)

Related posts

Pemerintah Desa Tepas Mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan 1445 H

ArkiFM Friendly Radio

Prof Harry Azhar Aziz Akan Hadiri Tasyakuran MD KAHMI Bima

ArkiFM Friendly Radio

Antusias Tinggi, Bappeda Litbang KSB Kembali Gelar Lomba Penelitian

ArkiFM Friendly Radio

Leave a Comment