Sumbawa Barat. Radio Arki – Salah satu bentuk upaya dalam menigkatkan kualitas pelayanan sosial, Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) akan melaksanakan lomba pilar sosial se KSB yang akan di ikuti oleh 4 pilar sosial.
“Kami akan melakukan lomba pilar sosial se KSB yang akan diikiti oleh 4 Pilar Sosial, yaitu Lembaga Kesejatraan (LKS) Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) Tenaga Kesejahtraan Sosial Kecamatan ( TKSK) dan Karang Taruna. Saat ini kami sudah membuka pendaftaran dengan menyebarkan informasi ke Semua Desa Kelurahan,” kata Kepala Dinas Sosial KSB, dr. H. Syaifuddin, Senin (6/2).
Syarat mengikuti lomba, kata dia, peserta harus terdaftar sebagai pilar Sosial dan harus memiliki inovasi dalam upaya kesejahtraan sosial yang dibuat dalam bentuk karya tulis ilmiah. Karya ilmiah ini akan dipresentasikan di depan dewan juri. Sementara untuk pendaftarannya bisa melalui Gruf WA masing masing Pilar Sosial dengan hadiah total 10 juta rupiah.
“Juara dari perlombaan pilar sosial di Kabupaten nantinya, akan diikutkan lombakan di tingkat provinsi. Selanjutnya jika lolos provinsi bisa ikut perlombaan di tingkat pusat. Kami sangat berharap kepada semua peserta mempersiapkan sebaik mungkin agar bisa menjadi yang terbaik,” jelasnya.
Sementara yang belum bisa mendapatkan juara, Dinas Sosial akan terus melakukan pembinaan, agar semakin berkualitas dan pelayanan sosial kepada masyarakat semakin meningkat.
“Pekerjaan dalam bidang sosial ini butuh kerjasama yang baik antara semua pihak. Kami sangat berharap dengan adanya perlombaan ini 4 pilar sosial bisa lebih peka dan memiliki semangat dan motivasi yang tinggi dalam membantu masyarakat,” tandasnya. (Iwenk. Radio Arki)