ARKIFM NEWS

Silaturrahmi dengan Gerindra KSB, Fud Aher Semakin Optimis Menangkan Pilkada

Sumbawa Barat. Radio Arki – Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Fud Syaifuddin dan Aheruddin (Fud-Aher), melakukan kunjungan silaturrahmi ke Sekretariat DPC Partai Gerindra KSB, Rabu 31 Juli 2024.

Kunjungan ini bukan sekadar pertemuan rutin, melainkan bagian penting dari upaya konsolidasi yang ditugaskan oleh partai besutan Presiden terpilih Prabowo Subianto, dalam rangka memenangkan Pilkada KSB 2024.

Dalam suasana yang penuh keakraban dan kekeluargaan, pasangan Fud-Aher disambut hangat oleh jajaran pengurus DPC Gerindra KSB. Ketua DPC KSB, Iwan Panjidinata, dan Sekretaris DPC, Merliza Jawas, langsung menyambut kedatangan mereka.

“Alhamdulillah, kami disambut dengan penuh nuansa kekeluargaan oleh jajaran DPC Gerindra KSB,” ungkap Aher, sapaan akrab politisi Gerindra yang kini menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD KSB itu.

Ia menambahkan bahwa silaturrahmi ini tidak hanya sebagai bentuk koordinasi ke partai, tetapi juga sebagai langkah penting untuk mendapatkan arahan dari DPC Gerindra Sumbawa Barat.

Selama pertemuan, berbagai topik strategis dibahas, mulai dari strategi kampanye hingga upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat KSB.

Doktor Universitas Negeri Jakarta itu juga menekankan pentingnya kerja sama yang solid antara semua pihak untuk mencapai tujuan bersama. “Kami berkomitmen untuk terus mendengarkan aspirasi masyarakat dan bekerja keras demi kemajuan Kabupaten Sumbawa Barat,” lanjutnya.

Merliza Jawas, Sekretaris Gerindra, mengatakan bahwa kedatangan pasangan Fud-Aher ke Sekretariat Gerindra untuk melakukan konsolidasi pasca menerima tugas dari DPP. “Banyak hal yang kita diskusikan, salah satunya situasi politik KSB saat ini yang sangat dinamis,” katanya.

Pimpinan DPRD KSB itu juga menilai bahwa pasangan Fud-Aher terus memantau perkembangan politik dan respons masyarakat pasca menerima tugas dari DPP. “Perkembangannya sangat positif. Animo masyarakat sangat bagus, apalagi setelah diadakan Deklarasi kemarin,” tambahnya.

Selain itu, Merliza menyatakan bahwa tim Fud-Aher sangat produktif dalam mensosialisasikan program-program mereka, yang disambut baik oleh masyarakat.

“Tim Fud-Aher terus berupaya mensosialisasikan program-program untuk menarik simpati masyarakat dan masyarakat menerima dengan baik. Hal ini dikuatkan lagi dengan hasil survei yang sangat bagus. Mudah-mudahan ini bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan,” ujarnya.

Pasangan Fud-Aher juga, kata dia, juga berkomitmen untuk melanjutkan berbagai upaya dalam meraih dukungan dan simpati dari berbagai kalangan masyarakat. (Admin02.RadioArki)

Related posts

Pemda Sumbawa Barat mengucapkan Dirgahayu KORPRI ke-51 Tahun

ArkiFM Friendly Radio

Mantan Kades Belo Jereweh Digelandang ke Lapas Mataram

ArkiFM Friendly Radio

Himpunan Pramuwisata Indonesia Sumbawa Barat Dilantik

ArkiFM Friendly Radio