ARKIFM NEWS

HUT TNI Ke 73, Ustad Solmed Dijadwalkan Mengisi Tabligh Akbar Di Seteluk

Sumbawa Barat. Radio Arki – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 73 di Kabupaten Sumbawa Barat. Komando Distrik Militer 1628 Sumbawa Barat, berencana menggundang ulama kondang Ustadz Solmed untuk mengisi acara tabligh akbar.

Kegiatan Tabligh Akbar yang akan digelar di Lapangan Seteluk Tengah, Kecamatan Seteluk pada hari Kamis malam tanggal 4 Oktober 2018 tersebut, diharapkan selain memberikan siraman rohani juga bisa menguatkan spiritualitas masyarakat setempat yang merupakan korban gempa bumi.

Undangan Tabligh Akbar untuk seluruh warga KSB

“Bersama Pemda KSB dan PT. AMNT, kami sudah jadwalkan Ustadz Solmed untuk mengisi tabligh akbar di Seteluk. Selain mengisi tabligh akbar, kegiatannya akan dirangkaikan dengan do’a bersama untuk saudara kita di NTB, maupun korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala sana”, Ujar Kodim 1628 Sumbawa Barat, Letkol Czi Eddy Oswaronto, ST kepada wartawan www.arkifm.com, hari ini (2/10).

Dandim berharap, dengan kedatangan Ustad Solmed dalam memeriahkan HUT TNI Ke 73 bisa menghibur masyarakat korban gempa di Sumbawa Barat, serta bisa menguatkan spiritual masyarakat agar senantiasa kuat dan tabah dalam menghadapi cobaan yang dihadapi saat ini. “Tabligh akbar bisa menjadi trauma healing juga buat masyarakat nantinya. Oleh karenanya, saya berharap masyarakat Sumbawa Barat antusias mengikuti tabligh akbar nantinya”, Tukasnya.

Untuk diketahui, kegiatan Kodim 1628 Sumbawa Barat dalam memeriahkan HUT TNI Ke 73 dimulai dari gotong royong pada kamis pagi. Kemudian malamnya dilanjutkan dengan tabligh akbar oleh Ustadz Solmed, dan acara puncaknya akan digelar upacara HUT TNI Ke 73 di Lapangan Graha Fitrah KTC pada Jum’at pagi. (Enk. Radio Arki)

Related posts

Resmi Dilantik, Pengkab Angkat Tagline ‘PTMSI Jaya, KSB Juara’

ArkiFM Friendly Radio

Di Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Warga Desa Mujahidin Titip Salam Untuk Presiden…

ArkiFM Friendly Radio

RSUD Asy-Syifa’ Kabupaten Sumbawa Barat Mengucapakan Selamat Hari Raya Idil Fitri 1444 H

ArkiFM Friendly Radio

Leave a Comment